Selamat siang civitas akademika SD Islam Al Azhar 29 yang berbahagia,
Alhamdulillah, telah rilis single baru dari salah satu murid berprestasi kita Albevand Alletar Arianta Kelas 6 Abu Bakar dan Aisyah Najla Ariyanta kelas 3 Harun berjudul “Kangen Sekolah”. Single tersebut merupakan ekspresi kerinduan murid setelah sekian lama terpaksa harus belajar dari rumah saja akibat Pandemi COVID-19. Silakan simak lagu tersebut dengan klik link berikut ini
Semoga Pandemi ini lekas berlalu dan murid-murid bisa kembali lagi ke sekolah untuk belajar bersama teman-teman dan Bapak/ Ibu guru di sekolah. Aamiin