Senin, 28 Oktober 2019
Alhamdulillah, kegiatan bulan bahasa di SD Islam Al Azhar 29 BSB Semarang berlangsung dengan lancar. Serangkaian kegiatan bulan bahasa antara lain; perpustakaan keliling (dilaksanakan pada senin, kelas 1 dan 2); pengumpulan buku (dilaksanakan pada selasa, kelas 1-6); mass literation (dilaksanakan pada rabu, kelas 1 di Shofie Hall; kelas 2 di Masjid; dan kelas 3-6 di ISCH); lomba Cipta Puisi (dilaksanakan pada kamis, kelas 3-6); lomba mendongeng cerita rakyat (dilaksanakan pada kamis kelas 3-6 (perwakilan) di Shofie Hall).
Semoga melalui kegiatan ini dapat memelihara dan menambah semangat murid-murid untuk mencintai bahasa persatuan yaitu Bahasa Indonesia, meningkatkan kreativitas murid dalam menulis, membaca, dan berbicara; serta meningkatkan prestasi di bidang bahasa dan sastra. Aamiin
Silakan lihat Galeri Perling
Silakan lihat Galeri Mass Literation
Silakan lihat Galeri Lomba Cipta Puisi dan Mendongeng
Silakan lihat Galeri Perling dari Kota