Senin, 3 Desember 2018
Alhamdulillah, selamat atas prestasi yang telah diraih murid SD Islam Al Azhar 29 BSB Semarang. Prestasi yang diraih antara lain;
-Nabil Maulana Azzam, kelas 4 Ilyas berhasil meraih Juara 2 Lomba Matematika Kategori SD 4 dalam rangka memeriahkan acara Gebyar Prestasi & Seni Anak Hebat. Kegiatan ini dilaksanakan di Pedazz Festival Makanan Komunitas Kuliner Semarang pada 2 Desember 2018
-Aquila Makuta Hapsari, kelas 4 Daud berhasil meraih Silver Medals Kumite Girl’s +25 kg Under 10 (U-10) pada 6th Asian Goju-Ryu Karate-Do Federation Championship. Kegiatan ini dilaksanakan di Jakarta pada 24 November 2018
-Auriga Aryasatya Mulyanto, kelas 5 Yahya berhasil meraih Silver Medals Kumite Boy’s -35 kg Under 12 (U-12) pada 6th Asian Goju-Ryu Karate-Do Federation Championship. Kegiatan ini dilaksanakan di Jakarta pada 24 November 2018
Terimakasih atas segala doa dan dukungan Bapak/Ibu. Semoga prestasi yang telah diraih menjadi motivasi untuk terus berprestasi. Aamiin